Jerawat merupakan momok menakutkan bagi remaja. Selain menyebabkan rasa tidak nyaman pada kulit, pertumbuhan jerawat juga dapat membuat seseorang mengalami krisis percaya diri. Oleh karena itu, diperlukan cara efektif untuk mencegah timbulnya jerawat.
Jerawat adalah kondisi kulit yang terjadi akibat sumbatan minyak dan kulit mati pada folikel rambut. Umumnya muncul pada wajah, leher, dada, bahu, dan punggung. Jerawat dapat berupa komedo putih, komedo hitam, lesi bintik merah, bahkan berisi nanah. Banyak faktor yang memengaruhi pertumbuhan jerawat, salah satunya adalah hormon.
Saat masa pubertas, terjadi peningkatan hormon androgen yang menyebabkan kelenjar minyak di dalam tubuh membesar dan memproduksi minyak berlebih, hal itulah yang menyebabkan terbentuknya jerawat.
Selain hormon, faktor obat-obatan juga bisa menimbulkan masalah jerawat. Biasanya obat-obatan yang mengandung kortikosteroid, hormon androgen, atau litium adalah pencetus timbulnya jerawat. Pola makan dan stres juga bisa menjadi faktor yang dapat memperburuk masalah timbulnya jerawat.
Berikut beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk membantu mengatasi sekaligus mencegah pertumbuhan jerawat, antara lain :
- Cuci wajah 2 kali sehari dengan alat pembersih wajah otomatis seperti 4D Korea.
- Cegah iritan jerawat, seperti sinar matahari dengan menggunakan tabir surya.
- Gunakanlah kosmetik yang berlabel non-comedogenic.
- Gunakan pelembap wajah yang bebas minyak.
- Jaga rambut dan wajah tetap bersih, dan hindari memegang-megang wajah.
- Hindarilah kebiasaan memencet jerawat.
Bekas jerawat biasanya dapat hilang dengan sendirinya setelah Anda berhasil mengatasi masalah jerawat itu sendiri. Tapi ada baiknya jika Anda pergi ke dokter kulit untuk dapat berkonsultasi mengenai kondisi jerawat Anda. Biasanya dokter kulit akan memberikan pengobatan jerawat baik dengan obat topikal seperti krim oles, obat oral, serta terapi. Tapi jika Anda ingin menghilangkan bekas jerawat yang telah membentuk jaringan parut, Anda bisa melakukan perawatan wajah seperti dermabrasi, laser atau metode lainnya.
Cara Tepat Mencegah Pertumbuhan Jerawat Secara Mudah
On Tuesday, April 18, 2017 Labels: kecantikan, kesehatan
No comments:
Post a Comment